News Detail

Harris Open House 2022, Hadirkan Wedding Expo dan Ragam Kompetisi Hingga 30 September 2022

Jumat, 23 September 2022 06:53
Tribun Family card
Harris Hotel Pontianak menggelar Harris Open House 2022 di Bright Ballroom, Harris Hotel Pontianak, Kamis 29 September 2022.  
 
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Harris Hotel Pontianak menggelar Harris Open House 2022 di Bright Ballroom, Harris Hotel Pontianak, Kamis 29 September 2022.
 
Selain instansi pemerintahan, acara ini juga dihadiri oleh berbagai stakeholder.
 
Para tamu pun berkesempatan mencicipi berbagai hidangan Harris Hotel melalui food parade.
 
Serangkaian acara open house dimeriahkan oleh wedding expo, corporate gathering, food bazar.
 
Selanjutnya akan ada band performance, talkshow, dance competition, make up competition dan fashion show competition pada Jumat 30 September 2022.
Harris Hotel Pontianak menggelar Harris Open House 2022 di Bright Ballroom, Harris Hotel Pontianak, Kamis 29 September 2022. (TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Tri Pandito Wibowo)
 
Kadis Perindag Kota Pontianak, Junaidi mengapresiasi open house Harris yang menandakan bangkitnya perekonomian pasca pandemi.
 
Kota Pontianak kata Junaidi adalah kota jasa dan perdagangan, Kota Pontianak angka pengangguran 297 angkatan kerja, ada 30 ribuan atau 10 persen pengangguran karena hampir semua hotel dan bidang lainnya dibatasi.
 
"Tentu kami atas nama pemerintah apresiasi atas kegiatan ini. Saat ini kita bersyukur, tingkat hunian yang saat pandemi menurun sekarang sudah ada peningkatan. Seperti EO dan WO banyak melibatkan pekerja, semoga keadaan membaik," ujarnya.
 
Kota Pontianak berpeluang dikunjungi lantaran bisa menjadi persinggahan untuk event-event yang berlangsung di Singkawang dan beberapa kota lain.
 
"Mari kita bersama membangun Kota Pontianak dengan mendukung investasi yang ada di Kota Pontianak. Kita harus banyak mendatangkan tamu, tamu akan datang jika kota kita dalam keadaan kondusif aman dan nyaman," jelasnya.
 
Ia berharap kedepannya semua stakeholder bisa bekerjasama dan semua hotel menyediakan display untuk menyediakan produk UMKM.
 
"Kota Pontianak iconnya lidah buaya, fashionnya corak insang. Semoga kedepannya ada display produk lokal. Selamat untuk open house Harris Hotel, kami mendukung dari sisi administrasi perizinan, hadirnya perhotelan membantu Kota Pontianak mengurangi pengangguran," ujarnya.
General Manager Harris Hotel, Ika Florentina memberikan kata sambutan dalam acara Harris Open House 2022 di Bright Ballroom, Harris Hotel Pontianak, Kamis 29 September 2022.  (TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Tri Pandito Wibowo)
 
General Manager Harris Hotel, Ika Florentina mengucapkan terimakasih atas kehadiran semua tamu.
 
Ia mengatakan Harris Open House merupakan acara terbuka bagi siapa saja dimana Harris Hotel Pontianak siap berkolaborasi dengan semua segment.
 
"Terimakasih berkenan untuk hadir melihat fasilitas Harris Hotel. Terimakasih atas kehadiran semua, semoga kemakmuran, kesehatan dan kesejahteraan dan kesuksesan bersama kita semua," ujarnya.
 
Sebelumnya Harris sudah membuka kerjasama sebesar-besarnya dengan media, kali ini Harris kesempatan bekerjasama dengan vendor wedding seperti wedding organizer, wedding decoration, make up artist, photografer and videografer, souvernir, mc, band, dan lain-lain.
 
"Ini adalah kesempatan Harris Hotel Pontianak dan para vendor wedding berkolaborasi untuk mempromosikan produk dan jasanya kepada para tamu yang datang. Jika beberapa tahun terakhir Wedding Expo biasa dilakukan Harris Hotel Pontianak dengan menyewa booth di Mall, kali ini sedikit berbeda," ujarnya.
 
Ika mengatakan selain wedding expo beberapa kompetisi turut digelar pada Jumat 30 September 2022 seperti make up competition untuk kategori umum, dance competition untuk tingkat pelajar SMP-SMA, dan fashion show untuk tingkat anak-anak Paud-SD.
 
Selain menambah kemeriahan acara, perlombaan tersebut juga menjadi ajang adu bakat bagi masyarakat Kota Pontianak dan Sekitarnya.
 
Apalagi selama pandemi, acara-acara seperti itu sudah jarang dilakukan.
 
Akan digelar juga Talkshow mengenai "Trend Wedding 2023" yang akan disiarkan secara online melalui IGTV Official Harris Hotel Pontianak.

Wedding expo meriahkan acara Harris Open House 2022 di Bright Ballroom, Harris Hotel Pontianak. (TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Tri Pandito Wibowo)
 
Harris Hotel Pontianak juga akan mengenalkan executive chef yang baru dan akan melaunching asian menu.
 
Tentunya ini akan menambah variasi menu yang ada di Harris Hotel Pontianak.
 
Adam Akbar selaku Project Manager Harris Open House mengatakan bahwa acara ini merupakan kelanjutan dari Acara Media gathering kemarin setelah melaunching "New Wedding Package" dengan 3 pilihan paket yaitu "Intimate Wedding" hanya Rp 7,5 juta nett untuk 50 orang.
 
"Mulai dari Rp 7,5 juta, anda sudah bisa menggelar acara pernikahan di Harris Hotel Pontianak dengan pilihan tempat yang sangat menarik pastinya, paket tersebut sudah termasuk kamar pengantin, penggunaan tempat serta makan dan
minum," ujarnya.
 
Selain itu terdapat pula "Sparkling Package" hanya Rp 37,5 juta nett untuk 200 orang, sudah termasuk kamar pengantin, penggunaan ruangan, makan dan minum, MC, Dekorasi, Musik, SPA Treatment, serta Romantic Dinner.
 
Dan yang terakhir, "Luxury Package" hanya 75 juta nett untuk 500 orang.
 
Dengan paket ini, pemesan sudah bisa mendapatkan semua fasilitas dari paket yang lain dan Harris Hotel Pontianak akan menjadi Wedding Organizer yang akan mengkoordinir dan menyusun acara
pernikahan anda dengan tim yang sangat profesional.
 
Adam mengatakan ini adalah kesempatan bagi masyarakat Kota Pontianak dan sekitarnya, khususnya bagi pasangan yang ingin menggelar acara pernikahan.
 
Anda bisa datang untuk merasakan langsung atmosfer atau suasana jika menggelar acara pernikahan di Harris Hotel Pontianak.
 
"Selain itu anda juga bisa mencicipi makanan pada food corner dan kami juga sudah menyiapkan berbagai macam vendor wedding sehingga semua informasi dan paket sudah tersedia disini," tutur Adam. (maskartini)
 

 

Penulis: Tribun Pontianak
Editor: Administrator
NEWS POPULER